Pages

Thursday, December 20, 2012

Pesta Diskon Akhir Tahun 2012

IDEKONTEN - Saat ini, banyak produsen yang bekerja sama dengan pusat perbelanjaan untuk menggelar Pesta Diskon Akhir Tahun 2012. Gebyar diskon sampai 60% - 70% dirancang agar menarik minat konsumen berbelanja bermacam produk yang ditawarkan.

Produsen dan pengelola pusat perbelanjaan berharap bisa mendapatkan omset penjualan dan menutup target produksi tahun 2012. Mereka juga ingin menghabiskan sisa stok barang dalam gudang sehingga di awal tahun 2013 bisa berganti produk dengan model terbaru agar konsumen tidak merasa bosan dengan gaya dan style yang ditawarkan.


Pesta Diskon Akhir Tahun 2012 digelar di bulan Desember walaupun ada juga beberapa pihak yang sudah memulai di bulan Oktober dan November lalu. Momen Natal dan Tahun Baru adalah saatnya berbelanja sekaligus liburan bagi sebagian orang. Hal ini tentu saja menjadi peluang yang bagus untuk dikelola bagi produsen barang dan jasa di seluruh belahan dunia.

Ada baiknya, anda sebagai konsumen tidak menjadi gila belanja sehingga menghabiskan banyak uang untuk kebutuhan yang tidak begitu penting. Anda harus bijaksana dan teliti sebelum membeli. Jangan mudah tergoda iming-iming Pesta Diskon Akhir Tahun 2012. Anda harus waspada karena banyak trik jitu para pedagang (pebisnis) yang bertujuan agar nilai belanja anda semakin membesar. Mereka yang untung sementara (mungkin saja) anda akan bernasib sial karena keuangan dan pengeluaran menjadi tidak terkontrol yang akan bersifat  merugikan.

Jadi, saran saya, tidak perlu heboh saat melihat Pesta Diskon Akhir Tahun 2012. Bersikap yang biasa dan wajar saja. Bagaimana menurut anda?

No comments:

Post a Comment